Donor Darah Kombes Dialihkan Dari Masjid Babussalam Ke Gedung PMI Makassar
Makassar , Rakyat News – Di tengah mewabahnya virus Covid19 yang melanda hampir seluruh penjuru negeri, berbagai kegiatan pun terdampak, ada yang dibatalkan, diundur atau bahkan dihentikan.
Namun beberapa pihak membuat modifikasi dan penyesuaian agar kegiatan tetap berjalan. Kegiatan Donor Darah Komunitas Makassar Bersih (Kombes) bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Makassar, sedianya dilaksanakan di Masjid Babussalam pada hari Sabtu tanggal 04 April 2020.
Namun untuk mengikuti Protokol Physical Distancing atau ketentuan jaga jarak atau jaga jarak aman dan disiplin untuk melaksanakannya, maka Kombes dan PMI mengalihkan pelaksanaan Donor Darah tersebut ke Gedung UTD PMI di Jalan Kandea No.16 Makassar, hari ini.
Ketua Umum Kombes Kota Makassar, Aspiannor Masrie mengatakan dengan munculnya wabah virus Corona, kegiatan donor darah yang telah direncanakan jauh-jauh sebelumnya tidak dibatalkan tetapi disesuaikan pelaksanaanya.
” In Syaa Allah dengan mengalihkan tempatnya ke Gedung PMI, Keamanan pendonor dan Kebutuhan Darah bagi warga yang membutuhkan dapat terpenuhi kedua-duanya”, Ungkapnya.
Sementara itu, Pengurus PMI Kota Makassar, Vikri menjelaskan melakukan donor darah saat ini, aman karena belum ada bukti bahwa transfusi bisa menularkan virus Covid19.
” Orang yang berdonor darah adalah orang sehat. Kemudian darah yang akan didonorkan akan melalui uji saring untuk keselamatan pasien” Jelasnya.
Lebih lanjut, kata dia dengan semakin terbatasnya stok darah di PMI Kota Makassar, dan meningkatnya kebutuhan darah bagi pasien di rumah sakit, melalui kegiatan ini mengajak warga Kota Makassar untuk datang dan mendonorkan darahnya sebagai bentuk kepedulian kepada sesama.
Tinggalkan Balasan