BKPRMI Kecamatan Binamu Gelar FASI, Ini Cabang Lomba yang Dipertandingkan
Laporan : Tim Jelajah Ramadhan Berkah (Tim JRB).
JENEPONTO – Festival Anak Sholeh Indonesia (FASI) tingkat Kecamatan Binamu yang diselenggarakan BKPRMI DPK Binamu resmi dimulai Kamis malam 28 Maret 2024.
Bertempat di masjid Nurul Hidayah Pannara, Kelurahan Empoang Selatan, kegiatan FASI akan berlangsung selama 3 hari yakni tanggal 28 hingga 31 Maret 2024,
Salah satu cabang lomba yang cukup diminati oleh peserta adalah lomba azan dan peragaan sholat dengan dua kategori yakni TKA usia 5-6 tahun dan TPA usia 8-12 tahun,
Penanggung jawab lomba adzan dan peragaan sholat Sutrisno mengatakan, pendaftar lomba adzan dan peragaan sholat cukup banyak, 37 orang peserta yang tercatat dalam registrasi panitia untuk dua kategori tersebut.
“Ada 37 orang tercatat sebagai peserta lomba adzan, sy pikir ini karena pembinaan di TKA TPA sudah cukup baik sehingga anak-anak antusias untuk mengikuti lomba,” ucapnya.
Ketua DPK BKPRMI Kecamatan Binamu, Muhammad Husni Syam, mengatakan, penyelenggara FASI tingkat kecamatan pertama kali dilakukan, selama ini hanya FASI tingkat Kabupaten, sehingga pembinaan tidak begitu massif, ujarnya.
Lebih lanjut Husni menambahkan, peserta yang dinyatakan lolos seleksi atau juara pada FASI tingkat kecamatan selanjutnya akan mengikuti seleksi FASI ke 12 tingkat Kabupaten Jeneponto pada bulan Mei 2024, selanjutnya FASI tingkat Provinsi Sulawesi Selatan bulan Juli 2024 yang diselenggarakan di Kabupaten Bantaeng.
Sebagai informasi FASI tingkat Kecamatan Binamu di bagi kedalam
tiga tingkatan, yakni TKA usia 5-6 tahun, TPA usia 8-12 tahun dan TQA usia 12-15 tahun, secara keseluruhan terdapat 12 cabang lomba yang diperlombakan selama FASI berlangsung.
Semoga penyelenggara festival Anak Sholeh Indonesia menjadi wasilah pembentukan generasi Jeneponto yang Sholeh, Cerdas dan Ceria.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan