MAKASSAR – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Bosowa (Unibos) mengadakan rangkaian acara Pendidikan Tingkat Atas Sosial Politik 2023.

Bertajuk “Optimalisasi Spirit Intelektual Demi Mewujudkan Mahasiswa Yang Peduli, Asertif dan Resiliensi dalam Berlembaga” menghadirkan Narasumber Wakil Dekan 1 Fisip, Dr. Asmirah, M.Si, di Student Lounge, Gedung 1 Lantai 1 Unibos, Senin (26/6/2023)

Pada materinya, Wakil Dekan 1 menjelaskan pentingnya berorganisasi bagi mahasiswa sebagai ladang pengalaman.

“Bagi mahasiswa sekarang ini harus pintar pintar memilih organisasi, karena organisasi itu labnya ilmu sosial dan ilmu politik, disini kalian akan dilatih berkomunikasi, mengelola organisasi dan sebagainya,” ungkapnya.

Selain itu, beliau menambahkan bahwa organisasi saat ini dituntut untuk berpikir kreatif yang menghasilkan kegiatan bervariasi.

“Jadi organisasi ini kalian dilatih berpikir kritis, juga bagi pengurus dan organisasi bisa terus memacu roda organisasi ini untuk berkegiatan yang selain bisa bermanfaat juga bisa mengeksplore bakat dan kemampuan,” terangnya.

Sebagai penutup, Dr. Asmirah berharap mahasiswa untuk menambah relasi melalui organisasi.

“Saya sangat berharap untuk kalian bisa memanfaatkan dunia kampus ini sebaik mungkin, tanamkan sikap disiplin dan pantang menyerah mencoba hal hal baru, jangan dilewatkan begitu saja,” harapnya.rsl**