Aliyah Mustika Ilham Tekankan 4 Pilar Bagi Generasi Muda di UNM
MAKASSAR – Anggota DPR RI Komisi IX Aliyah Mustika Ilham melakukan sosialisasi empat (4) pilar yang dihadiri sejumlah Mahasiswa dan staff Universitas Negeri Makassar (UNM) di Auditorium Phinisi UNM, Jumat (7/7/2023).
Aliyah Mustika Ilham juga menyampaikan pentingnya pemahaman 4 pilar bagi generasi muda. Generasi yang kuat akan menjadikan bangsa ke depan lebih baik.
“Generasi muda memiliki peranan dan kontribusi penting dalam menentukan Indonesia di masa depan karena penting baginya untuk mengetahui apa itu 4 pilar,” ujar Aliyah Mustika Ilham.
“Bangsa yang kuat, berasal dari kualitas generasi mudanya sebagai penerus tegaknya NKRI,” sambungnya.
Aliyah pun berharap dengan adanya sosialisasi ini menjadi bekal bagi adik-adik mahasiswa dalam membentuk generasi muda berkualitas, dan berkarakter, serta memiliki jiwa nasionalisme yang tinggi.
Ia juga mengajak kepada seluruh generasi muda yang hadir dalam forum itu untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan untuk bangsa dan negara.
Aliyah Mustika Ilham menegaskan seluruh elemen bangsa harus memperkuat dan menerapkan nilai-nilai kebangsaan.
Nilai-nilai kebangsaan tersebut terkandung dalam empat konsensus kebangsaan, yakni Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Dalam sosialisasi tersebut, Aliyah Mustika Ilham juga membagikan buku paket 4 pilar, terkait Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika serta sertifikat kepada seluruh peserta yang hadir.**
Tinggalkan Balasan